OGAN ILIR, PALTV.CO.ID - Bakal Calon Gubernur Sumatera Selatan Eddy Santana Putra (ESP) menghadiri undangan pernikahan warga Desa Talang Dukun Kecamatan Sungai Pinang Kabupaten Ogan Ilir pada Minggu pagi, 1 September 2024.
Selain menghadiri undangan pernikahan, Eddy Santana Putra juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada November 2024 mendatang.
Setelah manghadiri undangan pernikahan, Eddy Santana Putra melanjutkan kunjungan dan bersilaturahmi bersama Himpunan Keluarga H Bakri.
H Bakri adalah seorang ulama di Desa Talang Dukun Kecamatan Sungai Pinang Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Dengan Nada Bergetar, ESP Menanggapi Tudingan Tak Taat Perintah Partai
Bakal Calon Gubernur Sumatera Selatan Eddy Santana Putra menghadiri resepsi pernikahan warga Desa Talang Dukun Kabupaten Ogan Ilir, Minggu (1/9/2024).-Ekky Saputra-PALTV
Talang Dukun merupakan desa pertama yang dikunjungi Eddy Santana Putra setelah melakukan pendaftaran di KPU Sumsel sebagi Calon Gubernur Sumatera Selatan.
Eddy Santana Putra mengatakan, dalam kunjungannya ke Desa Talang Dukun, ia mendengarkan beberapa keluhan yang disampaikan masyarakat. Salah satunya masalah sulitnya mendapatkan pupuk bagi petani.
Selain itu, terkait persoalan kesehatan dan pendidikan, akan menjadi program prioritas pasangan Eddy Santana Putra-Riezky Aprilia (ERA).
Eddy Santana Putra menegaskan bahwa jika pasangan ERA terpilih memimpin Provinsi Sumatera Selatan, semua permasalahan tersebut akan diperbaiki demi kesejahteraan masyarakat di Sumatera Selatan.
BACA JUGA:83 Anak Didik Eagle Learning and Joe Speaking Academy Palembang Kunjungi PALTV
BACA JUGA: Festival Perahu Bidar Tradisional Diharapkan Meningkatkan Pariwisata dan Perekonomian Kota Palembang
Bakal Calon Gubernur Sumatera Selatan Eddy Santana Putra bersilaturahmi dengan Himpunan Keluarga H Bakri di Desa Talang Dukun Kabupaten Ogan Ilir, Minggu (1/9/2024).-Ekky Saputra-PALTV
"Semua keluhan kita tampung. Nanti, terutama masalah pertanian seperti pupuk, irigasinya, sebelumnya sudah diberikan prorgam di sini untuk membuat saluran air, kemudian bedah rumah. Lalu untuk pendiidkan dan kesehatan secara nasional kita ikuti, tapi secara daerah di Sumatera Selatan akan kita perbaiki," ucap Eddy Santana Putra, Bakal Calon Gubernur Sumatera Selatan.