Misalnya, Tepetlisaurus adalah Saurian yang ahli dalam menggali tanah dan memanjat tebing serta berfungsi sebagai pendamping dari suku Putra-Putri Gema, yang tinggal di ngarai.
BACA JUGA:Fakta Menarik Nightmare Side: The Game, Kolaborasi Horor dari Radio Ardan
BACA JUGA:Game Homeless, Petualangan Mengerikan di Bawah Terang Kota New York
Dengan pembukaan Teleport Waypoint yang baru, akses menuju Natlan akan terbuka --foto : youtube@GenshinImpact
Yumkasaurus, di sisi lain, memiliki kemampuan untuk menarik dirinya ke arah tertentu dan menjangkau tempat-tempat tinggi dengan mudah.
Mereka biasanya ditemukan di sekitar Tirai Daun, suku yang membangun tempat tinggal di dinding tebing. Koholasaurus dikenal karena kecepatan gerakannya di air dan Phlogiston cair, serta sering ditemukan di dekat laut bersama suku Warga Mata Air.
3. Karakter Baru dari Natlan
Update versi 5.0 juga akan menghadirkan tiga karakter baru dari Natlan, masing-masing dengan gaya bermain yang unik:
Kachina: Sebagai karakter Geo bintang 4 yang menggunakan polearm, Kachina dari suku Putra-Putri Gema mampu memanjat tebing dan memberikan serangan area dengan kemampuan Turbo Twirly-nya.
BACA JUGA:Olympic Games Tokyo 2020, Ajang Olimpiade Virtual untuk Meraih Kemenangan
BACA JUGA:Memahami Keunikan Game PROJECT UNKNOWN, Petualangan Horor Kooperatif yang Menegangkan
Setelah menyelesaikan Quest Archon Chapter I di Natlan, pemain dapat memperoleh Kachina secara gratis.
Kinich: Karakter Dendro bintang 5 ini menggunakan claymore dan memiliki kemampuan unik dengan tali kaitnya.
Kinich bisa berayun ke tempat tinggi atau mengaitkan musuh untuk melakukan Loop Shot yang kuat. Rekan spesialnya, Ajaw, juga dapat bertempur bersama dan memiliki kemampuan untuk menghembuskan napas naga pada musuhnya.
Mualani: Karakter 5 bintang dari suku Warga Mata Air ini adalah pemilik toko perlengkapan olahraga air dan menggunakan Catalyst dengan Vision Hydro.