PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- PT Sokonindo Automobile melalui merek Seres akan memperkenalkan SUV Concept AITO M9 untuk pertama kalinya di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang akan diselenggarakan pada tanggal 18-28 Juli 2024. Kendaraan mewah ini diklaim memiliki lebih dari 300 fitur yang sangat canggih.
Mobil yang sudah diluncurkan di China ini cukup sukses, dengan lebih dari 100 ribu pesanan yang sudah diterima. Kini, keunggulan AITO M9 akan dipamerkan kepada publik Indonesia di booth SERES Hall 3D. Dari segi tampilan, mobil SUV ini terlihat sangat mewah dan kokoh.
Desainnya mengikuti langkah sedan Luxeed S7 dengan lampu depan yang berbentuk segitiga dan strip LED serta garis atap yang miring memberikan kesan yang sangat elegan ala mobil buatan Eropa.
Untuk dimensinya, mobil ini memiliki panjang 5.230 mm, lebar 1.999 mm, tinggi 1.800 mm, dan jarak sumbu roda 3.110 mm.
BACA JUGA:Menggegerkan! Zeekr 7X Luncur di Tiongkok: SUV Listrik 4,8 Meter Yang Siap Saingi Tesla Model Y
Dimensi ini menjadikan mobil SUV AITO M9 sebagai salah satu mobil terpanjang di kelasnya namun tetap memberikan kenyamanan karena lebar dan tingginya yang sangat proporsional.
Di dalam kabin, pengguna akan disuguhi jok berlapis kulit Nappa dan konsol tengah yang dilengkapi dengan tiga layar, termasuk layar utama pengemudi berukuran 15,6 inci dan layar penumpang depan berukuran 16 inci.
AITO M9 ini menawarkan pilihan BEV (Battery Electric Vehicle) yang mampu menempuh jarak sekitar 630 km (metode pengukuran WLTC), dengan kecepatan antara 0-100 km/jam yang ditempuh dengan waktu 4,3 detik.
Sedangkan versi EREV (Extended Range Electric Vehicle) memiliki mesin pembakaran internal yang berfungsi sebagai generator, menjadikan jarak tempuh kombinasinya sejauh 1.239 km (metode pengukuran WLTP).
BACA JUGA:Jelang Final Euro 2024 Timnas Inggris Tampil Full Pemain, Spanyol Tanpa Penyerang Utama
Di China sendiri, AITO M9 hadir dalam empat level trim, di jual dengan harga mulai dari 469.800 yuan (sekitar Rp1,01 miliar) untuk M9 EREV Max, 509.800 yuan (sekitar Rp1,1 miliar) untuk M9 EV Max, 529.800 yuan (sekitar Rp1,14 miliar) untuk M9 EREV Ultra, dan 569.800 yuan (sekitar Rp1,22 miliar) untuk M9 EV Ultra. Namun, harga-harga tersebut tidak dapat dijadikan patokan yang berlaku untuk pasar Indonesia.
SUV Concept AITO M9 diharapkan dapat menarik perhatian untuk pecinta otomotif di Indonesia dengan segala keunggulan dan teknologi canggih yang ditawarkannya.
Melalui pameran di GIIAS 2024, PT Sokonindo Automobile berharap dapat memberikan pengalaman baru bagi para pengunjung yang ingin melihat langsung kecanggihan dan kemewahan dari AITO M9.
Selain itu, dengan adanya pilihan BEV dan EREV, AITO M9 menawarkan fleksibilitas bagi konsumen yang ingin beralih ke kendaraan listrik tanpa harus mengorbankan kenyamanan dan performa.
BACA JUGA:OJK Beberkan Aturan Baru untuk UMKM, Mengatur KUR untuk Mengurangi Kredit Macet