Death Bat adalah senjata penyerang berbentuk kelelawar berekor api, yang bertugas untuk menyerang pembalap di posisi pertama. Selain itu, dengan menggunakan api yang dihasilkan, Death Bat juga memperlambat laju mobil pembalap lain yang berada di lintasannya. Kemudian ketika kita menjadi target dari senjata ini, kita akan diberikan tanda berupa suara yang semakin dekat semakin keras.
23. Police Chase
Police Chase masuk ke dalam kelompok senjata percepat. Namun selain berfungsi untuk mempercepat laju mobil kita, senjata ini juga berfungsi untuk melindungi mobil kita dari semua serangan dan jebakan. Bisa dikatakan Police Chase merupakan gabungan dari Boost Juice dan Shield. Senjata ini berbentuk lampu mobil polisi.
24. Ban Donat.
Donut Tires adalah senjata yang berfungsi untuk memperlambat laju pembalap mobil lain dengan cara mengubah ban mobil mereka menjadi donat. Ketika sudah terkena serangan Donut Tires, kecepatan dari pembalap mobil lain akan berkurang secara drastis.(*)