Pelaku dan Korban Tabrak Lari Di Simpang Polda Sumsel Kini Telah Berdamai.

Sabtu 02-03-2024,13:36 WIB
Reporter : Luthfi
Editor : Muhadi Syukur

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Penumpang wanita yang menjadi korban tabrak lari di Simpang Polda Sumsel yang viral di media sosial pada Jumat 1 Maret 2024 kemarin kini telah berdamai.

Hal tersebut dikatakan Kasat Lantas Polrestabes Palembang melalui Kanit Laka Polrestabes Palembang, Iptu Arsikakum pada saat diwawancarai melalui sambungan WhatsApp. Sabtu, 2 Maret 2024.

Arsikakum mengungkapkan mobil Mobil Toyota Rush BG 1208 LO yang di serempet oleh mobil Honda CRV BG 1224 QQ merupakan mobil milik anggota jajaran anggota TNI yang baru hendak berjalan dari arah Jalan Bay Salim Batubara di depan Kantor Pegadaian Kota Palembang yang baru hendak mengarah simpang Pasar Kebon Semai Kota Palembang.

"Mobil yang ditabrak itu merupakan mobil anggota TNI yang hendak mengarah simpang pasar kebon semai, namun kejadian tabrakan tersebut terjadi di Jalan Bay Salim Batubara tepatnya di depan Kantor Pegadaian," katanya.

BACA JUGA:Jema’ah Mancanegara Ikuti Hari Pertama Haul dan Ziarah Kubro Ulama dan Auliya’ Palembang Darussalam 2024


Pelaku dan korban tabrak lari simpang Polda Sumsel berdamai --Foto: Kanit Laka Lantas Polrestabes Palembang

Lalu, sampainya di lampu merah simpang Polda Sumsel, kedua mobil tersebut lantas bertemu kembali lalu penumpang wanita bernama Ninis keluar dari mobil dan menggedor kaca mobil pelaku yang menabrak mobil korban, dikarenakan ketakutan pemilik honda CRV langsung menjalankan mobilnya dan berbelok ke arah kiri mengarah ke Jalan Jendral Sudirman 

"Sampai simpang Polda salah satu  penumpang wanita turun lalu menggedor kaca mobil pelaku sehingga pelaku ketakutan dan langsung belok ke kiri mengarah ke Jalan Jenderal Sudirman sehingga penumpang wanita tadi terjatuh," ungkap Arsikakum.

Setelah ditangkap di depan Rumah Sakit Muhammad Hoesin Palembang,  pelaku dan korban lalu diamankan dan dibawa ke Pos Laka Lantas Pakjo Demang Lebar Daun. "Pelaku dan Mobilnya sudah kita amankan," katanya.

Namun, pihak kepolisian tidak meneruskan kasus ini lantaran kedua pihak telah sepakat berdamai dan pihak korban juga tidak ingin memperpanjang masalah.

BACA JUGA:Spanduk Penolakan Kehadiran Jokowi Ke Palembang Terpasang Di Pagar Gedung Dewan Sumsel

"Karena sudah ada penyelesaian tidak mungkin kasusnya kita teruskan," ucapnya.

Sementara mobil pelaku yang sempat diamankan kini telah di kembalikan Lantaran kedua pihak sudah saling berdamai satu sama lain.

"Iya ini sudah dikembalikan karena sudah berdamai," tutupnya *

Kategori :