Arsenal Disebut 'Tim Terbaik Dunia' Namun Masalah Mental dan Gugup Masih Menghantui

Arsenal Disebut 'Tim Terbaik Dunia' Namun Masalah Mental dan Gugup Masih Menghantui

Arsenal disebut sebagai “tim terbaik di dunia”, namun masih harus mengatasi masalah mental --ig@arsenal_chapter

PALTV.CO.ID,- Arsenal disebut sebagai “tim terbaik di dunia”, namun masih harus mengatasi masalah mental dan rasa gugup jika ingin meraih gelar besar.

Arsenal menutup fase liga Liga Champions UEFA dengan catatan sempurna setelah menang 3-2 atas FC Kairat di Emirates Stadium.

laga tersebut, jurnalis Rory Smith melabeli The Gunners sebagai “tim terbaik di dunia”, sementara Steven Gerrard menilai mereka kini lebih siap untuk menjuarai Premier League.

Namun, Joe Cole mengingatkan bahwa Arsenal masih dibayangi persoalan mental yang kerap muncul di musim-musim sebelumnya.

Pada pertandingan tersebut, Arsenal memastikan kemenangan berkat gol dari Viktor Gyokeres, Gabriel Martinelli, dan Kai Havertz.

Havertz sendiri menjalani laga sebagai starter pertamanya bersama Arsenal setelah hampir satu tahun absen.

BACA JUGA:Imut Maksimal! Inspirasi Perhiasan Emas Anak yang Aman dan Bikin Gemas

BACA JUGA:Samsung Galaxy S26 Bawa Privasi Layar ke Tingkat Baru

Meski tim tamu asal Kazakhstan sempat memberi perlawanan di menit-menit akhir, kebangkitan mereka tidak cukup untuk menggagalkan kemenangan tuan rumah.

Meski tampil impresif di berbagai kompetisi, Joe Cole menilai ambisi Arsenal untuk meraih trofi di empat ajang berbeda masih menyisakan tanda tanya besar.

Mantan pemain Chelsea itu menekankan bahwa skuad asuhan Mikel Arteta harus mampu mengatasi tekanan mental dan rasa tegang yang kerap terasa di stadion kandang mereka.

“Satu-satunya hal yang harus mereka lewati adalah kecenderungan mengalami penurunan mental,” ujar Cole.

“Saya sering berbicara dengan teman-teman yang datang ke stadion, dan ada rasa gugup yang terasa jelas. Atmosfer itu nyata, dan Arteta harus menemukan cara untuk mengatasinya.”


Arsenal menutup fase liga Liga Champions UEFA dengan catatan sempurna setelah menang 3-2 --ig@arsenal_chapter

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: berbagai sumber