Sumsel United Upaya Beberikan Hasil Maksimal di Laga Kandang

Sumsel United Upaya Beberikan Hasil Maksimal di Laga Kandang

Sumsel United mematangkan strategi menghadapi PSPS Pekanbaru--Foto : Media Officer Sumsel United

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Sumsel United terus berupaya memperbaiki berbagai kekurangan, yang menjadi penyebab tim berjuluk Laskar Juaro gagal meraih hasil maksimal dan harus puas membawa pulang satu poin dari kandang Persekat Tegal.

Jelang pertandingan menghadapi PSPS Pekanbaru dilaga pekan ke-15 kompetisi Pegadaian Championship musi. 2025-2026, Sabtu (10/1/2026) pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring.

Pelatih Kepala Sumsel United Nilmaizar mengungkapkan, ada tiga hal yang menjadi fokus perhatian staf pelatih dan harus segera diperbaiki sebelum menghadapi PSPS Pekanbaru. Mulai dari persoalan komposisi di lini depan, sektor belakang serta masalah transisi, demi meberikan hasil yang maksimal.

"Yang paling utama masalah attacking kita. Tentunya tanpa meninggalkan defending dan transisi. Karena kelemahan kita saat melawan Persekat Tegal kemarin disitu," ungkap Nilmaizar

BACA JUGA:Diduga Korsleting Listrik, Rumah Kayu Warga Desa Ketapang Ogan Ilir Ludes Terbakar Dini Hari

BACA JUGA:Polisi Intensif Selidiki Keributan Berdarah di Sekitar PS Mall Palembang, Beberapa Pelaku Sudah diKantongi


Evaluasi lini serang dan pertahanan jadi fokus Sumsel United--Foto : Media Officer Sumsel United

Seperti diketahui, berdasarkan statistik pertandingan melawan Persekat Tegal. Meski berhasil melakukan penguasaan bola sebanyak 58 persen, pemain Sumsel united hanya melakukan 1 tembakan yang on target, dari total 6 tembakan.

Sementara Persekat Tegal mampu melepaskan 8 tembakan on target dari 16 total tembakan.

"Ketika kita kalah bola, lawan langsung bisa menyerang dan bahkan mencetak gol. Jadi fokus kita memperbaiki attacking, defending dan transisi. " bebernya.

Menurut  Nilmaizar dengan latihan intensif yang dilakukan selama satu pekan terakhir, Semua kekurangan tim asuhannya bisa dilakukan perbaikan dan menjadi lebih siap untuk menghadapi pertandingan menghadapi PSPS Pekanbaru 

BACA JUGA:Banjir Rendam 25 Rumah di Desa Batu Mas OKU Timur, Arus Lalu Lintas Terganggu

BACA JUGA:Literasi Energi di Kalangan Penerus Negeri Ala PHE Ogan Komering


Pelatih Sumsel United Nilmaizar memimpin latihan jelang laga kandang--Foto : Ekky - PALTV

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: paltv.co.id