HNU Resmi Melabuhkan Hati ke Partai Gerindra

HNU Resmi Melabuhkan Hati ke Partai Gerindra

H Nasrun Umar (HNU) resmi melabuhkan hati ke Partai Gerindra, Sabtu (20/4/2024).-Hafid Zainul-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Sepak terjal seseorang dalam menggeluti dunia politik sangat dinamis. Seperti halnya perjalanan politik H Nasrun Umar (HNU), sebalumnya dari Partai Amanat Nasional (PAN) kini berlabuh ke Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).

“Politik ini amat sangat dinamis, sebagai figur yang ingin mengikuti kontestasi Pilkada 2024, kira-kira kepada partai mana yang harus saya melabuhi hati ini? Ternyata pada akhirnya hati nurani saya jatuh ke Partai Gerindra,” kata HNU pada hari Sabtu, 20 April 2024.

HNU bersama timnya mendatangi Gedung Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yang terletak di Jalan Soekarno Hatta.

Dalam kesempatan ini, HNU secara resmi mendapatkan Kartu Tanda Anggota Partai Gerindra, diikuti penyerahan simbolis dari Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Sumatera Selaran, Kartika Sandra Desi.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Menilai Pentingnya Perlindungan Kekayaan Intelektual Komunal Terus Disosialisasikan


H Nasrun Umar siap mengikuti kontestasi Pilkada 2024, Sabtu (20/4/2024)-Hafid Zainul-PALTV

Ditambahkan HNU, hasil Pileg yang memuaskan yang ditorehkan Partai Gerindra seperti banyaknya Kader Partai Gerindra yang duduk di kursi parlemen, merupakan alasannya berpindah haluan ke Partai Gerindra.

“Hampir di semua daerah, utamanya di Sumsel, Kader Gerindra bisa membuktikan dirinya sebagai kader-kader terbaik. Yang dibuktikan dengan banyaknya terpilih sebagai anggota legislatif. Tentu hasil Pileg kemarin menjadi pertimbangan, rasanya manusiawi. Calon mana yang tidak melirik Partai Gerindra,” ungkap HNU.

Menurut HNU, Partai Gerindra mempunyai integritas komitmen kepada Negara Republik Indonesia dengan diikuti Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra yakni Prabowo Subianto.

“Karena saya melihat sejak berdirinya Partai Gerindra, partai ini memiliki integritas. Hanya satu yang terpikirkan yang terhormat Ketua Umum DPP selalu hanya untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia. Secara mendasar itu sejalan apa yang ada di dalam hati nurani saya,” ucap HNU.

BACA JUGA:Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Sumsel Gencar Sosialisasikan Pendaftaran Merek Kolektif


Setelah bergabung di Partai Gerindra, HNU mendapat tugas meningkatkan sosialisasi, elektabilitas, serta kerja sama dengan partai lain, Sabtu (20/4/2024).-Hafid Zainul-PALTV

Sebelum bergabung dengan Partai Gerindra, HNU telah mengundurkan diri dari kepengurusan PAN sejak 28 Maret 2024.

“Saya secara resmi sudah mengundurkan diri dari PAN dengan mengirimkan surat tertanggal 28 Maret 2024,” ujar HNU.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv